Monsieur de Chanel, Jam Tangan Pria Pertama Lansiran Rumah Mode Chanel
Walaupun didedikasikan untuk pria, jam tangan ini tetap mengandung identitas Chanel yang klasik, sederhana dan tak lekang oleh waktu.
15 Dec 2016



Monsieur de Chanel alias Tuan Chanel adalah jam tangan pertama Chanel yang dibuat khusus untuk kaum pria. Namun alih-alih berwujud besar dan gagah seperti kebanyakan jam pria, Chanel justru memilih bentuk maskulin yang lebih matang. Tengok saja dial berwarna putih sederhana dengan jendela besar berbentuk oktagon di posisi pukul 6, untuk menunjukkan jam atau jumping hour. Sementara itu terdapat pula minute retrogade 240 derajat atau membentuk lingkaran nyaris penuh. Sebuah bentuk minute retrogade yang jarang sekali, karena biasanya hanya 180 derajat atau setengah lingkaran.
Sejak awal Chanel menyatakan bahwa bintang dari Monsieur de Chanel adalah movement in-house Calibre 1. Itu karena sampai saat ini baru Calibre 1 yang didesain, dikembangkan, dan dirakit sendiri oleh Chanel. Itu sebabnya movement yang dibuat dari 170 komponen ini didesain cantik lewat paduan warna hitam mengilat dan dof yang menggunakan teknologi ADLC (Amorphous Diamond Like Carbon), serta penggunaan dua “jembatan” berbentuk lingkaran sebagai kerangka movement. Tak ketinggalan detil kecil berupa gosh atau pinggiran yang memperkuat penampakan plat dan kerangka movement, sehingga menonjolkan penampilan roda-roda gir yang bergerak seiring berfungsinya jam ini. Movement kemudian dipamerkan lewat case-back kaca yang terletak di bagian belakang jam. (AP) Foto: Dok. Time International
 

 

Author

DEWI INDONESIA