Menghilangkan Kerutan Wajah dengan Kelapa
Seiring dengan bertambahnya usia membuat wanita selalui dihantui dengan rasa takut munculnya kerutan-kerutan yang timbul pada area wajah. Buah kelapa dapat mengatasi masalah ini.
27 Oct 2011


Seiring dengan bertambahnya usia membuat wanita selalui dihantui dengan rasa takutmunculnya kerutan-kerutan yang timbul pada area wajah. Kerutan yang timbul diarea wajah banyak faktornya, antara lain adalah rokok, para ahli sepakat bahwarokok mempercepat proses penuaan kulit, karena asap rokok yang dihasil kan dannikotin yang dihisap dapat menghambat aliran darah ke kulit dan membuat kerutandi wajah. Setelah rokok sebagai salah satu faktor kerutan di wajah, genetikmerupakan faktor yang berpengaruh. Karena adanya proses keturunan ini lah yang menyebabkan kerutan muncullebih cepat. Untuk mengatasi hal diatas banyak hal yang dapat dilakukan untukmenghilangkan kerutan-kerutan diwajah yang menganggu. Salah satu cara yangefektif ialah dengan menggunakan kelapa.

Bahan-bahan :

  • 1 buah kelapa yang sudah tua
  • 1 liter air bersih

Cara membuat :

  • parut kelapa yang telah disediakan, campurkelapa tersebut dengan air sedikit demi sedikit lalu peras dan ambil santannya
  • santan dari kelapa tersebut dipanaskan di ataskompor secara terus menerus selama 5 jam sambil terus diaduk
  • air danminyak akan terpisah, hingga akhirnya air akan menguap hingga habis yangtersisa minyak dan blando, lalu saring minyaknya dan simpan dalam botol kacayang bersih dan steril
  • gunakan minyak sebagai lotion untuk wajah danlalukan pada malam hari
foto: dok. dewi

 

Author

DEWI INDONESIA