Kampanye Anti Narkoba ala Pembalap Muda Alexandra Asmasoebrata
Peraih juara dua di ajang Asian Formula Renault 2011 itu kini aktif menyuarakan kampanye anti narkoba.
8 Mar 2013


Menoreh prestasi di berbagai ajang balap nasional hingga internasional, tidak lantas membuat perempuan kelahiran 23 Mei 1988 ini memusatkan perhatian hanya di bidang olahraga. Ia pun kini menyandang peran sebagai Duta Narkoba hingga Duta Pariwisata. Peraih juara dua di ajang Asian Formula Renault 2011 itu aktif menyuarakan kampanye anti narkoba.

“Saya melihat begitu banyaknya potensi muda dan mudi yang dimiliki Indonesia. Talenta mereka begitu kuat dan alangkah mirisnya jika semua itu sirna hanya karena obat-obatan terlarang," ujarnya menjelaskan alasan keterlibatannya dalam kampanye anti narkoba. “Lagipula, jika hidup Anda hancur, maka yang sakit bukan hanya diri sendiri, tetapi juga semua orang yang mengasihi Anda. Atau kesimpulannya, jika Anda memang tidak mampu berbuat sesuatu untuk negeri, setidaknya jangan merusak apa yang telah kami miliki.” Ia lalu memberi contoh bagaimana membalap dan olahraga dapat mengalihkan hidup ke arah yang positif. Untuk itu, dalam setiap kesempatan ia akan dengan sukacita berbagai pengalaman dan prestasinya kepada generasi muda bangsa. (DI) Foto: Dok. Dewi

 

Author

DEWI INDONESIA