MENGAPA BERAS MERAH?
Tidak hanya bernutrisi, beras meras membantu menurunkan kadar kolesterol dan gula darah
21 Jan 2013


Dipercaya lebih sehat ketimbang beras putih, beras merah merupakan beras yang belum mengalami proses penggilingan atau pengelupasan kuit sepenuhnya. Karena prosesnya itulah, lapisan kulit yang masih melapisi beras tersebut mengandung serat dan nutrisi tinggi. Namun, tahukah Anda masih banyak keuntungan lain dari mengkonsumsi beras merah?
Beras jenis ini mengandung Glycemic Index rendah. Kadar Glycemic Index yang rendah ini berguna untuk mengatur produksi insulin sehingga menurunkan kadar gula darah dan menyediakan energi untuk memaksimalkan tubuh sehat. Selain itu, sebuah studi di British Journal of Nutrition menemukan bahwa rutin mengkonsumsi beras merah yang kaya karbohidrat kompleks dapat membuat anda kenyang hingga berjam – jam. Beras merah juga mengandung Zinc yang padat antioksidan, serta membantu menurunkan kadar koleksrol jahat dalam tubuh. Jadi mari mulai mengonsumsinya sekarang.(Tara). Foto: Dok.FOTOSEARCH

 

Author

DEWI INDONESIA