Sugesti Pikiran untuk Diet
Selain memangkas asupan kalori, sugesti pikiran menjadi cara ampuh demi kesuksesan diet Anda.
16 May 2014


Berbagai upaya diet sudah Anda lakukan untuk mencapai bobot tubuh yang diimpikan. Mulai dari menyantap makanan sehat sampai membatasi asupan kalori, bahkan menghindari konsumsi lemak dan karbohidrat sama sekali. Namun, selain mempertimbangkan jenis makanan yang disantap, ternyata sugesti pikiran juga memiliki efek signifikan bagi keberhasilan diet Anda. Apa saja kekuatan berpikir tersebut?
-    Banyak orang cenderung menghabiskan seluruh makanan yang tersaji di piringnya, meski sesungguhnya ia tidak terlalu lapar. Maka untuk mengantisipasinya, Anda bisa memulainya dengan mengganti ukuran piring makan yang biasa Anda gunakan. Jangan sajikan seporsi nasi dan lauk pauk di piring besar, melainkan pilih yang berukuran lebih kecil, sehingga porsi makanan pun akan terbatas pada kapasitas wadah yang menyajikannya.
-    Berikan waktu khusus untuk menyantap makanan kesukaan Anda, misalnya cheese cake atau tiramisu favorit Anda. Saat menyajikannya, beri perlakuan istimewa dan di saat yang istimewa pula, misalnya di hari ulang tahun, anniversary, ataupun sebuah perayaan keberhasilan Anda. Dengan demikian, otak Anda pun akan tersugesti bahwa santapan tersebut menandakan sebuah momen istimewa yang disajikan hanya di saat-saat tertentu. (MA) Foto: Dok. FotoSearch

 

Author

DEWI INDONESIA