Tren Tata Rambut Terbaru untuk Wanita Asia
L?oreal Professionnel meluncurkan tren It Looks FW 14/15 di panggung Jakarta Fashion Week 2015.
4 Nov 2014


Patricia Gunawan
1 / 4
Bicara soal mode, jangan semata berhenti pada helaian kain yang melekat di kulit. Tampilan yang memukau juga bermuara pada keindahan ‘mahkota’ yang terawat. Karenanya, L’oreal Professionnel sebagai brand kecantikan rambut profesional berkelas dunia, tahun ini kembali mengukuhkan dukungannya pada ajang JFW 2015 sebagai Official Backstage Partner. Kali ini, L’oreal Professionnel kembali meluncurkan kreasi warna dan tren terkini dengan paduan teknik dan gaya pewarnaan baru bertajuk It Looks.

Tren It Looks kali ini diadaptasi dari panggung runway, selebriti di red carpet pagelaran dunia, dan juga street style. Adalah Ash Blonde Bangs and Waves berupa potongan poni tak beraturan dengan infusi warna Cool Ash Blonde dengan highlight di potongan rambut cenderung panjang seperti yang kerap terlihat membingkai wajah Amanda Seyfried dan Taylor Swift. Sementara, Copper Pixie hadir lebih feminin. Seperti pada bingkai wajah Charlize Theron dan Coco Rocha, berupa potongan pixie yang hadir lebih panjang dan dengan tekstur yang tak beraturan dengan warna copper (tembaga). Yang terakhir adalah Golden Long Bob atau Golden Lob yang menjadi tren rambut terhangat belakangan ini karena menyuarakan gaya modern dengan warna hangat cenderung blonde.

Di panggung Jakarta Fashion Week, tiga tren ini diinterpretasikan oleh 4 penata rambut asal Medan, Jakarta, Semarang, dan Surabaya, yaitu Andy Lie, Irwan Doke, Lie Kuang, serta Arie Hidayat dan Bambang Harryono. Turut terlibat pula satu L’oreal Professionnel Hairdresser Ambassador asal Prancis, Christophe Gaillet. Gaya rambut kreasi mereka dipadukan dengan garis rancang It Designers Indonesia, yaitu Identite, Jenahara, dan Chyntia Tan.

Andy Lie menciptakan tampilan Long Bob (Lob) Copper Brown untuk tampilan yang lebih sophisticated, dengan teknik pewarnaan sombré (soft ombré). Arie Hidayat dan Bambang Harryono asal Surabaya membuat Ash Brown Pixie dengan teknik highlight, pewarnaan kompleks, dan disempurnakan dengan teknik Color Block menggunakan DIA Richesse. Irwan Doke dari Irwan Team Jakarta menginterpretasikan gaya Ash Brown Long Wave dengan tekstur ikal yang terlihat elegan dan cocok untuk jenis rambut panjang. Sementara tangan dingin Lie Kuang mengombinasikan teknik ombré cokelat keemasan dengan gaya rambut poni rata yang diperagakan pada rambut milik Jessica Sutanto. (AP) Foto: Dok. L’oreal Professionnel.

 

Author

DEWI INDONESIA