Sarang Kerja Kecil
Desainer interior asal Belgia, Bram Vanderbeke membuat meja kerja yang unik
18 Oct 2013


Bram Vanderbeke menghadirkan sebuah meja yang diberi nama woven. Meja ini berasal dari eksplorasi ide bahwa meja tidak hanya harus fungsional, tapi juga sebuah tempat untuk berkonsentrasi serta menjadi sebuah ruang privasi. Adalah sulit untuk berkonsentrasi di jaman ini, di antara perhatian yang terbelah dan konsep terbuka di tempat kerja, fokus kita secara konstan berperang dengan lingkungan sekitar kita. Solusi dari Vanderbeke adalah menciptakan sebuah ruang kerja personal yang menyembunyikan hal yang mengganggu konsentrasi, walau tetap tidak mengekslusifkan diri dari interaksi dengan dunia di sekitarnya. Bisa dikatakan, sebuah sarang kecil untuk kerja. (EDO) Foto: Bram Vanderbeke

 

Author

DEWI INDONESIA