8 Tips Berbusana Lebaran dari Desainer NurZahra
Simak beberapa tips dalam berpakaian dari Windri Widiesta Dhari
15 Jul 2014


Berikutbeberapa tips berbusana saat Lebaran
  • Faktorkenyamanan serta material yang tidak cepat kusut.
  • Untuk salat Id pagi hari ke masjid dapatmemakai abaya atau gaun maksi dengan warna yang cerah namun tidak menyolok.
  • Siluet yang longgar seperti gaunmaksi, kaftan, dan tunik bersiluet A adalah pilihan paling nyaman sekaligusbisa tampil formal.
  • Cukup tambahkan selendang untuk acarayang lebih formal atau di malam hari.
  • Untuk acara keluarga yang akanmemakan waktu lebih lama di luar ruangan, pilih bahan yang nyaman seperti cotton voile atau linen, biasanya dalambentuk celana atau rok maksi dengan tunik.
  • Apabila acara lebih formal, dapat tetapmemakai bahan katun namun dengan model yang lebih formal misalnya gaun maksi,abaya, atau kaftan.
  • Untuk para wanita yang padakesehariannya tidak berbusana muslim dapat memakai tunik dengan selendangsebagai tampilan yang universal, bersahaja, stylish,klasik, dan tetap nyaman.
  • Halyang perlu dihindari adalah memilih bahan yang tidak cocok dengan tempat acara,serta pemakaian kerudung yang tidak nyaman sehingga terlihat berat dan gerah.

Pengarah Gaya: Rhino Madewa

Foto: Irene Iskandar
Rias Wajah: Bobbi Brown

(Dany David/TIN)

 

 

 

Author

DEWI INDONESIA