Busana Muslim Tampil Modern di Jakarta Fashion Week 2015
Modernisasi busana muslim dalam Indonesia Fashion Forward 2015
1 Nov 2014


koleksi ETU
1 / 3
Saat ini, bicara busana muslim sama saja dengan bicara high street dan high end fashion. Bagaimana tidak, desain baju dan hijab kian lama kian menarik dan terasa universal. Jajaran busana tersebut tak hanya bisa diaplikasikan pada pribadi yang hari-harinya memilih mengenakan busana muslim. Kaum awam pun bisa mengenakan busana tersebut lantaran maraknya pembaruan desain yang dilakukan oleh para desainer dari label busana muslim.
Adalah ETU, NurZahra, Dian Pelangi, dan Norma Hauri. Empat lini desain yang mendefinisikan kiblat baru dalam perspektif busana muslim. ETU menciptakan desain modern dengan garis garis tegas beraksen geometri. Kesan kekinian tersebut kian terasa kala warna yang diaplikasikan dalam busana adalah abu abu dan putih. NurZahra tetap percaya bahwa kekayaan motif membawa kesan otentik tersendiri dalam busana. Karenanya seluruh koleksi menggunakan paduan pola pada kain yang terasa ringan melayang. Di koleksi kali ini, Dian Pelangi mengangkat kekayaan songket Sumatera Barat sebagai material utama pembuatan baju. Kekayaan warna songket lengkap dengan sentuhan emasnya dijunjung oleh Dian. Penutup peragaan Indonesia Fashion Forward 2015 ditutup oleh kehadiran desain Norma Hauri yang mengangkat tajuk Regalia. Hadir desain busana dengan sentuhan klasik Eropa dalam warna-warna pastel seperti pink dand jingga. (JAR) Foto: dok.Dewi

 

Author

DEWI INDONESIA