Cara Ampuh Bersihkan Noda Wine
Enam langkah jitu penanggulangan setelah berpesta di malam tahun baru.
1 Jan 2014


Mungkin tidak ada yang lebih baik menemani malam pergantian tahun selain keluarga, sahabat, dan segelas anggur. Namun tak ada yang lebih mengesalkan selain noda yang melekat akibat wine yang tanpa sengaja tumpah pada gaun Anda. Buah anggur merah mengandung zat anthocyanins yang serupa dengan pigmen pada pewarna makanan, dan sangat mudah melekat pada bahan pakaian.
Perayaan Anda tak perlu rusak karena noda. Berikut ini kami berikan solusi ringkas yang dapat membantu noda wine tidak betah berlama-lama tinggal di pakaian Anda.

1.    Semakin cepat Anda mengambil tindakan, semakin mudah proses membersihkanya. Jika memungkinkan bersihkansegera noda saat masih basah atau lembab.

2.    Bilas dengan air dan gunakan sabun dengan campuran hydrogen peroxide. Campur deterjen atau sabun cair dengan hydrogen peroxide dengan takaran seimbang. Celup pakaian yang terkena noda dan diamkan satu menit tanpa dikucek, dan ulangi hingga noda memudar lalu bilas dengan air dingin.

3.    Jika Anda tidak memiliki hydrogen peroxide, ganti larutan dengan air, cuka, dan sabun. Kombinasikan satu sendok deterjen, satu sendok cuka, dengan dua gelas air hangat dan celup bagian yang terkena noda untuk beberapa saat.

4.    Saat red wine menjadi musuh pakaian, white wine justru akan menyelamatkan Anda. Caranya tuang white wine pada pakaian yang ternoda lalu tekan tekan dengan handuk kering agar noda terangkay. Perlu diingat untuk tidak menggosok noda agar tidak masuk semakin jauh kedalam serat kain.

5.    Cara lain menggunakan white wine adalah merendam bagian yang terkena noda ke dalamnya, lumuri bagian tersebut dengan baking soda selama beberapa waktu. Basahi kembali dengan white wine dan cuci pakaian dengan normal.

6.    Sesaat setelah terkena red wine, taburi segera pakaian anda dengan garam yang banyak agar noda tidak meluas. Biarkan sesaat agar cairan terserap oleh garam. Setelah garam dibersihkan, Anda dapat melakukan tindakan pembersihan seperti diatas.
(FM) Foto: Dok. Fotosearch

 

Author

DEWI INDONESIA