Hublot Kembali Hadir Dengan Koleksi Big Bang Terbaru
Di antara deretan jam tangan pria dengan desain maskulin dan kokoh dari Hublot, koleksi jam tangan wanita tak kalah menarik perhatian.
15 May 2013


Big Bang Carbon Bezel Baguette 44 MM diamond
1 / 8
Dengan diameter besar, Hublot seakan memahami selera wanita yang makin senang menggunakan jam tangan besar. Pada Baselworld 2013, beberapa koleksi jam tangan wanita yang meneruskan tradisi sebelumnya diperkenalkan.

Setelah sukses meluncurkan Big Bang Tutti Frutti dengan warna-warni pelangi dan desain rangka serta dial ikonis, kini Hublot kembali dengan seri terbarunya Big Bang Carbon Bezel Baguette. Batu mulia seperti berlian, safir, rubi dan tsavorite (garnet hijau) menjadi dasar warna-warni keanggunan dari koleksi tersebut. Semua batu mulia tersebut, dengan potongan baguette-cut, diaplikasikan pada rangka yang terbuat dari serat karbon. Inilah yang menjadi kunci keistimewaannya selain movement HUB4100 yang merupakan self-winding chronograph dengan komplikasi tanggal berwarna hitam.

Hublot memang terkenal dengan desain-desainnya yang kekar, berangka besar, kokoh dan berkomplikasi tinggi. Namun pada Baselworld 2013, Hublot meluncurkan dua model Big Bang Caviar dengan desain yang sangat feminin. Dengan rangka baja atau red gold yang dipadukan dengan 36 butir berlian, Big Bang Caviar ini siap membawa Hublot ke dunia fashion berkelas.

Sedangkan Hublot Classic Fusion Haute Joaillerie $1 Million bertabur 1.185 berlian baguette-cut yang disusun di atas rangka skeleton dengan tourbillon movement. Semuanya dikerjakan di workshop Hublot yang terletak di Nyon, Swiss. Jam ini memerlukan 4.100 jam proses pemotongan batu permata, 500 jam pengukuran dimensi dan kendali kualitas, empat bulan total pengerjaan untuk peletakan batu permata ke rangka jam tangan, serta memerlukan 64 tenaga ahli untuk menyelesaikannya. Inilah bukti nyata keunggulan Hublot dalam menciptakan sebuah komplikasi yang memiliki nilai seni tinggi tak hanya dari segi fungsi, namun juga estetikanya. (DDS)

Foto: dok. Hublot

 

Author

DEWI INDONESIA