13 Alasan Santap di Tredici
Pojok kuliner Italia terbaru di kawasan Senopati, Jakarta.
14 Oct 2014


Bread Basket, complementary dish.
1 / 4
Bertambah lagi destinasi untuk mencecap rasa Italia. Hangat diperbincangkan, karena resmi dibuka mulai bulan ini, Tredici kini muncul sebagai satu dari daftar resto yang sayang Anda lewatkan. Berikut alasannnya.

1.    Tampilan luar, juga fasadenya memang berstruktur maskulin, cenderung terkesan rustic dan unfinished. Namun, kesan berbeda kelak akan Anda dapatkan saat berpijak ke ruangan bagian dalamnya. Begitu hangat bak rumah penduduk lokal di satu kota tenang di Italia.

2.    Anda bisa memilih pojok ternyaman Anda. Mulai dari ruang tamu yang dilengkapi dengan ornamen perapian serta kursi dan meja bermaterial kayu, ruang dapur dan ruang makan yang dilengkapi dengan bar counter.

3.    Anda yang menggemari santap dengan ruang alfresco, bisa beranjak ke bagian paling dalam Tredici. Ruangan ini beratap bening. Dinding hijau yang menyerupai  material rumput dijadikan ruang hijau buatan yang meneduhkan.

4.    Di ruang ini, terdapat pula water fountain lengkap dengan kolam mungil. Ini mampu menemani suasana santap Anda menjadi lebih teduh. Bisa pula melakukan semacam permainan lempar koin sesuai tradisi di Trevi Fountain, Italia. 

5.    Suguhan pertama yang Anda terima di meja berupa complementary bread basket dengan pilihan roti homemade, cheese sticks, dan dipping sauce berupa pesto.

6.    Munculkan kejutan gurih dan segar di palet rasa Anda dengan antipasto Vittelo Tonato, berupa irisan tipis veal yang disajikan dengan tangy & creamy mayonnaise. Memunculkan kejutan gurih dan segar di palet Anda.
 
7.    Anda yang menyukai pasta bisa mencicipi sajian otentik Italia yang unik, berupa Pappardelle Casereccia. Ini adalah pasta al dente yang disajikan dengan tomato sauce, kacang polong, sausage, jamur, parmesan dan truffle oil.

8.    Menu di sini mendapat sentuhan gaya Sicilian yang menggunakan banyak jenis seafood. Coba juga Scaloppine Al Limone atau Composizione di Mare dengan cita rasa manis, namun menyegarkan.

9.    Jangan lewatkan santap tanpa mencicipi Tiramisu ala Tredici. Meski terkesan populer, dessert klasik ini justru dikemas berbeda, dalam satu wadah gelas dingin dengan beragam tekstur, dan lapisan. Cita rasanya berbeda, terlebih jika Anda menyendokkannya hingga bagian paling dasar gelas. 

10.    Anda yang tidak menyukai dessert dengan campuran bahan kopi, bisa memilih Strawberry Panna Cotta yang juga menjadi favorit.

11.    Mengakhiri santap dengan secangkir kopi, Anda bisa sekaligus mencicipi cita rasa jenis kopi asal Italia, Caffé de  Angelo.

12.    Lantai atasnya dipersiapkan menjadi sebuah bar bernama 13 Monkeys yang akan digawangi oleh Carson Quinn

13.    Anda bisa menjadikannya pelarian akhir pekan sembari menyesap serunya racikan cocktails andalannya, Berry Bramble. (AP) Foto: dok. Tredici Ristorante.

TREDICI RISTORANTE
Jl. Suryo No.42. Jakarta Selatan.
Telp +62 (21) 7204567.


 

Author

DEWI INDONESIA