Jelajah Kepulauan Komodo dan Flores
Kenali lebih jauh sisi timur Indonesia.
20 Apr 2013


Batu-batu di Pantai Batu Biru, Flores
1 / 9
Ingin bangun pagi disambut panorama laut, langit, dan pulau-pulau? Rencanakanlah mengisi
liburan dengan tinggal di atas kapal yang mengarungi perairan kepulauan Komodo. Anda yang senang menyelam pasti akan menyukainya. Di wilayah perairan ini, ada beberapa situs yang layak diselami seperti Castle Rock, Takka Makassar, Batu Bolong, dan setidaknya enam situs lainnya. Castle Rock adalah tempat taman terumbu karang yang tertata rapi alami, dengan hiu-hiu kecil berpencaran. Sementara Taka Makassar yang berarus kencang memiliki julukan Manta Point yang berarti, Anda bisa bertemu pari manta di sana. Kalau sudah puas menikmati live on board di kapal dengan segala aktivitas menyelamnya, menepilah di Labuan Bajo untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke Flores. Kepulauan ini dapat dijelajahi dengan mobil sewaan, untuk singgah di obyek-obyek wisata seperti Gua Batu Cermin dan air terjun Cunca Wulang di Ruteng. Di wilayah ini pula terdapat Desa Todo, tempat kediaman mantan raja adat Manggarai. Mampirlah di Desa Bena yang warganya hidup dari bercocok tanam kayu manis, cokelat, dan kopi, serta membuat kain tenun. Begitu menemukan kain tenun yang menarik, tak perlu ragu untuk langsung membelinya karena Anda takkan tahu kapan lagi bisa bertemu penjualnya. Sudah sampai di sini, lanjutkan terus perjalanan Anda menuju gunung Kelimutu melalui pantai yang berbatu-batu biru. Sebelum mengejar matahari terbit di Kelimutu, cobalah bermalam di Kelimutu Eco Lodge di Desa Moni. Dan pendakian Anda ke tepi kawah Kelimutu di pagi buta, akan terbayar dengan keindahan yang patut dikenang sepanjang sisa hidup.

(Melanie Camaro/MUT)

Foto: Dok. Melanie Camaro

 

Author

DEWI INDONESIA