Saksikan Langsung Kehidupan Orangutan di Taman Nasional Sebangau Kalimantan Tengah
Taman Nasional Sebangau Kalimantan Tengah, rumah orangutan di tengah antara sungai sebangau dan kantingan yang menjadi objek wisata dan sarana pelestarian alam.
25 May 2015


1 / 2

Ada rasa tegang bercampur bahagia saat berhadapan dengan sosok oranye besar di atas pohon raksasa. Setelah lima jam menembus liarnya hutan gambut Kalimantan, Anda akhirnya akan berhasil bertemu dengan sang penguasa hutan tropis, orangutan. Ia tampak mengawasi sambil menikmati buah-buahan hutan. Silahkan menekan shutter kamera sepuasnya, abadikan setiap gerak gerik orangutan yang santai. Untuk menuju Taman Nasional Sebangau Kalimantan Tengah bisa dicapai dengan perjalanan darat selama empat jam sampai Desa Baun Bango. Dari sini Anda dapat melanjutkan perjalanan dengan “kelotok” melintasi sungai Katingan sampai ke Pos Penelitian WWF Danau Punggualas dengan airnya yang berwarna hitam kemerahan, bak teh hitam pekat, terasa seperti di alam yang tak nyata. Di sini ada pondok penginapan yang juga menjadi pos penelitian WWF (di Kecamatan Katingan, Kalimantan Tengah).  Teks & Foto: Indra Febriansyah/WN

 

Author

DEWI INDONESIA