Temukan Restoran dan Bar Bersuasana Era Pelarangan di Prohibition Jakarta
Santap lezat atau menghabiskan hiburan malam yang tak terlupakan oleh gaya rahasia dan jamuan ala Prohibition Jakarta.
18 Jun 2015


Australian Lamb Cutlet
1 / 2

Letaknya tersembunyi bagai takingin tampil menjadi sorotan publik. Namun begitu ditemukan di pojok belakanglantai dua Plaza Senayan Arcadia, Prohobition Jakarta seolah sudahsiap memuaskan pandangan pengunjungnya. Sebuah bar dengan panel-panel kayu yangmengeja kata Prohibition, melatari meja bar dari marmer yang di atasnyaterdapat sederet perangkat saji minuman. Ada bak mandi mini dari kuningan,absinthe tower, hingga tong kecil yang disebut rum runner. Semuanya mewakilisuasana era Prohibition alias pelarangan minuman beralkohol di Amerika Serikatpada 1920-1933. Bak mandi tadi, misalnya, melambangkan pembuatan gin pada eratersebut yang dilakukan secara diam-diam di rumah pembuatnya. Konon, minumantersebut kerap dibuat di bak mandi. Itulah cerita di balik cocktail Bathtub Ginyang disajikan di bak mandi mini di Prohibition Jakarta. Sedangkan rumrunner adalah istilah bagi penyelundupan rum di dalam tong melalui laut dariKepulauan Karibia. Kisah ini dirangkum dalam cocktail bernama Rum Runner’s Aleyang terbuat dari kayu cendana berinfusi bourbon, homemade falernum liqueur,almond rose syrup, fresh lime, dan jus buah nenas.

Melangkah tak jauh dari bar, Andabisa menemukan ruang bersantap yang kuat mengingatkan akan era 1920-an denganpola lantai hitam putih, sekelompok banquette chair berbentuk melingkar yangmenempel di dinding, hingga potret para mobster AS dari masa lalu. Namun itubelum apa-apa dibandingkan panel-panel kayu di atas bar yang bisa tiba-tibaberputar, lalu memperlihatkan koleksi botol-botol minuman yang siap membuatAnda terlena. Namun ingatlah, nama lengkap tempat ini adalah Prohibition AsiaChophouse and Speakeasy Bar, yang artinya Anda juga bisa memanjakan perutdengan berbagai hidangan daging panggang. Tapi sebelum beranjak ke menu andalanseperti Australian Lamb Cutlet, seru juga mengawali makan dengan salad misalnyaThe Spinach, yang mengandalkan kesegaran baby spinach, sundried tomatoes, laludiperkuat faktor gurih dari telur puyuh, poached egg, dan keju parmesan parutyang tidak terlihat jelas namun signifikan rasanya. Sedangkan saat Anda inginberkumpul dengan teman-teman sambil berbagi seporsi hidangan, jawabannya adalahAntipasto/Mix Platter yang antara lain berisi beef luncheon, keju brie, rolledzucchini, dan sundried tomato.

Sudah menikmati hidangannya danmencicipi signature cocktail, kunjungan Anda ke Prohibition Jakarta baruakan lengkap dengan menengok speakeasy bar yang tersembunyi di balik bar utama.Untuk mencapainya, Anda harus berjalan memutari bagian depan Prohibition danmasuk melalui ‘pintu rahasia.’ Datanglah di malam hari untuk menikmatipertunjukan musik jazz atau memanfaatkan ruang VIP bersama teman-teman dekat.Mau arisan hingga pajama party, privasi Anda akan cukup terjaga di sini.

(MUT) Foto: Dhany Indrianto

 

 

Author

DEWI INDONESIA