Melewatkan Musim Dingin di Negeri Dongeng Pegunungan Dolomites
Alam dan pemandangan adalah dua hal yang selalu menjadi pilihan Maria Fernanda, pemilik label wedding dress & attire Maria Ruth Fernanda dalam memilih destinasi berlibur
30 May 2017


1 / 5
Anda habis bepergian dari?
Italia. Saya pergi dengan suami, dan ibu saya juga ikut menemani. Kami menghabiskan waktu satu minggu di musim dingin, mengunjungi area pegunungan Dolomites, dan Milan tentu saja.
 
Mengapa memilih destinasi tersebut?
Saya pribadi sangat menyukai pemandangan alam, saat bulan madu pun saya dan suami memilih untuk melakukan pendakian ke gunung es. Maka kali ini kami sepakat memilih berlibur menuju pegunungan Dolomites. Milan juga disinggahi karena sebagai perancang busana, saya bisa mendapatkan inspirasi kerja, sekaligus berbelanja di kota ini. Ha ha ha.
 
Di antara lokasi-lokasi yang dikunjungi mana yang paling berkesan dan kenapa?
Bagi saya yang sangat berkesan adalah Danau Braies yang merupakan bagian dari Pragser Wildsee di Dolomites. Dalam bahasa Italia disebut Lago di Braies. Sudah lama saya memendam rasa penasaran pada danau. Saat berkunjung ke sana, saya paham mengapa orang mengagumi tempat ini, airnya begitu jernih, dan diapit barisan pegunungan yang cantik.
 
 Apa transportasi Anda selama di sana?
Saya dan suami memilih menyewa mobil dan kami memutuskan mengendarainya sendiri. Tidak merepotkan karena jarak antara penginapan, kota Milan, dan Dolomites sebenarnya hanya dua hingga empat jam perjalanan. Hal yang biasa bagi penduduk Jakarta. Jadi memang saat berada di sini, saran saya menyewa mobil dan menyetir sendiri adalah pilihan praktis.
 
Menginap di mana?
Kami menyewa apartment di kota Bruneck yang merupakan kota terbesar di Lembah Puster dan berada di Provinsi South Tyrol. Karena berada di lembah, pemandangan alam nya sungguh menakjubkan. Dari penginapan menuju Dolomites dapat ditempuh dalam waktu dua setengah jam.
 
Menu favorit selama bepergian?
Di Milan ada sebuah restoran pizza bernama Spontini yang sangat terkenal. Restoran ini sudah berdiri sejak 1953. Seluruh bahan-bahannya murni 100% dari daerah di Italia. Pizzanya terlihat tebal namun renyah sekaligus lembut, membuat ingin terus menyantap.
 
Pengalaman tak terlupa selama bepergian?
Pengalaman road trip mengelilingi pegunungan di Dolomites adalah hal yang tak dapat dilupakan. Terutama suasana pegunungan yang diselimuti salju, layaknya pemandangan musim dingin di negeri dongeng. Pemandangan Danau Braies juga sangat memukau, meski sedang musim dingin, permukaan danau tidak terlapisi oleh es, sehingga terlihat riak-riak air danau yang jernih. Rasanya tak ingin lekas beranjak.
 
Inspirasi yang Anda dapatkan dari perjalanan ini untuk pekerjaan Anda?
Budaya dan gaya hidup masyarakat setempat. Dua hal tersebut menjadi pembeda setiap kota dan negara yang saya kunjungi. Ada banyak gaya busana yang menjadi inspirasi untuk karya saya dan itu datang dari lingkungan sekitar saat berlibur. Paling penting dari melakukan liburan ini adalah refreshing, kemudian kembali ke pekerjaan dengan pikiran lebih segar.
 
Destinasi selanjutnya?
Saya sangat penasaran dengan India, mudah-mudahan selanjutnya diberi kesempatan untuk berkunjung ke sana. (TA) Foto: dok. Maria R. Fernanda
 
 

 

Author

DEWI INDONESIA