Saksikan Keindahan Alam Ubud di Campuhan
Dengan jarak yang tidak terlalu jauh dari Sanctoo Villa, Anda dapat trekking di bukit Campuhan menuju Pura Gunung Lebah sambil menikmati keindahan alam Ubud.
15 Aug 2017


1 / 10
Sanctoo Villa berada persis di tepi sungai Wos. Menurut kisah lokal, sungai Wos dan dan sungai Cerik bermuara dalam satu tempat yang dinamai Campuhan. Di sini, terdapat Pura Gunung Lebah, yang menurut kisah merupakan pura pertama yang didirikan di area ini, tempat warga pertama kali mendiami Ubud. Maka di hari terakhir, kami berkunjung ke tempat ini. Saat mentari pagi masih belum terik, kami trekking sepanjang bukit Campuhan yang berkelok dan ditumbuhi ilalang tinggi menjulang, menuju pura. Campuhan baru-baru ini menjadi tempat berfoto favorit travelblogger dari dunia Barat, yang membuatnya menjadi salah satu destinasi paling diminati. Medannya tidak terlalu sulit untuk pemula, dan rutenya juga tergolong pendek. Saran dewi, tetap gunakan sepatu olahraga yang nyaman. Selepas puas menikmati keindahan alam dan keagungan Pura, santap pagi Nasi Jinggo yang pulen, menjadi pelepas letih yang sempurna.
Ada banyak alasan mengapa Sanctoo Villa dan Bali Zoo rasanya layak menjadi salah satu destinasi wajib saat Anda memutuskan untuk berwisata ke Ubud. Selain kisah yang dibawa dewi di atas, keramahan para staf, dan begitu beragamnya pilihan wisata yang mereka tawarkan, membuat kunjungan ke Ubud terasa begitu bermakna. Dan jangan lupakan juga untuk mencoba treatment di Spa mereka yang berbentuk seperti rumah pohon dan terbuka langsung ke hutan tropis yang hijau.  Couple spa bisa menjadi hadiah kejutan menyenangkan untuk memanjakan pasangan. (WS) Foto: Dok. WS, Dok. Sanctoo Villa.
 

 

Author

DEWI INDONESIA