Selamat Berbuka Puasa!
dewi memilihkan untuk Anda; tiga tempat berbuka puasa di Jakarta.
9 Aug 2012


Laksa Johor
1 / 9

Bulan Ramadhan sudah memasuki paruh akhirnya. Namun itu bukanlah alasan untuk mengurangi semangat berpuasa. Tak ada salahnya memberi penghargaan pada diri sendiri setelah berpuasa; dengan berbuka di tempat-tempat pilihan dewi berikut ini. Ajak pula orang-orang terdekat untuk menambah semarak sekaligus mempertebal tali silaturahmi.

The New Magnum Café

Terletak di lantai enam West Mall Grand Indonesia; kafe Magnum yang baru kembali berdiri ini tak hanya menyajikan cokelat dan es krim. Bagi Anda yang berbuka puasa di sini; mereka menyajikan butiran kurma berlapis cokelat dengan isian kacang almond. Ingin minuman hangat? Pilihannya tak hanya hot chocolate. Beberapa varian gourmet tea keluaran TWG pun siap menghangatkan perut Anda. Setelah teh hangat dan kurma; berbagai pilihan main course tersedia untuk Anda pilih. Aneka pasta; sop buntut; hingga barbeque ribs dengan saus yang mengandung cokelat; adalah beberapa di antaranya. Tak hanya menikmati hidangan; di kafe ini pun Anda bisa menatap pemandangan gedung tinggi dengan kelap-kelip lampunya yang menggoda mata. Akhirnya; berbagi es krim bisa menjadi akhiran manis berbuka puasa di sini. Customized dessert favorit dewi adalah Magnum vanilla yang dicelupkan ke larutan dark chocolate dan diolesi topping kacang-kacangan.

The Dharmawangsa

Berbuka puasa dengan hidangan Indonesia bintang lima? The Dharmawangsa tempatnya. Untuk Ramadhan tahun ini; Jakarta Restaurant di The Dharmawangsa menawarkan serangkaian hidangan Malaysia kreasi Chef Wan (Food Ambassador to Tourism Malaysia); yang bertajuk A Royal Culinary Heritage. Meski Chef Wan sendiri sudah kembali ke negerinya; namun berbagai kreasinya seperti Pudding Kentang Diraja; Freshwater Prawn Rendang; hingga Laksa Johor masih bisa dinikmati di Jakarta Restaurant hingga Ramadhan berakhir. Melengkapi pilihan hidangan Malaysia di Jakarta Restaurant; Anda juga akan dimanjakan dengan kreasi Executive Chef The Dharmawangsa Vindex Tengker yang memadukan resep Indonesian Heritage dengan aneka signature dishes-nya. Sate Kerang ala Keraton Kasepuhan Cirebon; Iga Bakar Merica Hitam; dan Rendang Glazed Wagyu; tersaji menggugah selera. Belum lagi seafood tower yang dilengkapi aneka dressing ala Indonesia. Akhiri dengan satu scoop es krim cokelat homemade yang diimbuhi citarasa kopi. Sebuah pengalaman kuliner yang memabukkan.

Grand Hyatt

Inilah destinasi pilihan Anda yang mengidamkan citarasa tepi Laut Merah. Rombongan chef dari Hyatt Regency Sharm El Sheikh; Mesir; siap menemani buka puasa Anda di Grand Café; Grand Hyatt Jakarta. Butiran kurma dengan isi cream cheese; serta aneka penganan manis berbahan dasar kelapa yang gurih dan lembut ala Mesir tersaji untuk mengawali buka puasa Anda. Menjelang main course; tak ada salahnya mencoba hummus dan shawarma yang disajikan langsung oleh Chef Ahmed Ali Abd El Hady yang murah senyum. Citarasa hummus dan shawarma ini dijamin takkan mengagetkan lidah Indonesia. Di station lainnya; Mahmoud Mohammed Ali –Restaurant Manager dari Hyatt Regency Sharm El Sheikh- siap membuatkan langsung kopi Arab yang aromatik dan minuman khas musim dingin di Mesir yang dikenal dengan sebutan Sahlab. Kopi ala Mesir ini mengombinasikan biji kopi dengan rempah seperti saffron dan rempah lainnya yang hanya ada di gurun pasir. Khasiatnya; membuat Anda terjaga selama beberapa jam ke depan. Sedangkan Sahlab yang menghangatkan; terbuat dari vanila; tepung jagung; dan kacang-kacangan. Anda yang penggemar nougat pasti akan menyukainya.

(MUT) Foto: Dok. Magnum Café; The Dharmawangsa; Grand Hyatt Jakarta

 

Author

DEWI INDONESIA