Mendalami Sebuah Perjalanan di Uluwatu
Radisson Blu Bali Uluwatu menawarkan ketenangan untuk menguntai renungan di daerah yang belum banyak dipadati wisatawan.
23 Aug 2018


1 / 6
Uluwatu menjadi daerah pilihan berdirinya resor Radisson Blu pertama di Indonesia. Radisson Blu Bali Uluwatu berdiri kokoh di atas ketinggian tebing di semenanjung bukit Bali. Terletak di ujung Barat Daya Pulau Dewata, kawasan ini memang dipenuhi bukit kapur yang memukau. Walau selama ini dikenal dengan kemegahan Pura Uluwatu, daerah di sekitarnya memang belum banyak dieksplorasi.

Maka, kehadiran Radisson Blu Bali Uluwatu menjadi ikon baru yang menarik di daerah ini. Resor ini memiliki konsep yang terasa begitu stylish. Dirancang sesuai dengan standar tingkat kenyamanan Radisson Hotel Group (RHG), Radisson Blu menekankan diri pada orientasi desain yang unik, namun sophisticated. Keindahan desain resornya merupakan hasil kerja sama dengan konsultan arsitektur lokal, Intaran Design.
Walau terkesan modern, arsitektur resor ini mencerminkan interpretasi minimalis akan elemen tradisional Bali. Kearifan lokal terlihat dalam penggunaan bahan alami dan integrasi kerajinan khas Bali. Desain bangunan dibuat lebih kokoh di tingkat dasar, sementara bagian atas lebih ringan dan terbuka.

Ketenangan yang diberikan oleh air seolah menjadi titik fokus resor yang memiliki 125 kamar ini. Terdapat 111 Deluxe Room dengan balkon atau sundeck serta 11 Junior Suite dan 3 Ocean View Suite yang dilengkapi teras rooftop pribadi. Semua bangunan, mulai dari dua restoran, tiga bar, dua ruang pertemuan, spa, dan gym, ditata mengelilingi swimming pool, salah satu yang terbesar di daerah Uluwatu.
Kemudahan akses dan koneksi juga terasa dari bar Lookout menawarkan pemandangan panoramik yang menawan ke laut. Sedangkan untuk memuaskan rasa lapar, cukup berjalan ke Artichoke, restoran yang memadukan sentuhan lokal dan internasional, atau Filini, konsep restoran Italia otentik dari Radisson Blu . Untuk yang terakhir ini cukup spesial, karena Filini untuk pertama kalinya hadir di Asia Pasifik melalui resor ini.

Uluwatu bisa menjadi tempat yang tepat untuk Anda yang ingin menikmati suasana Bali yang lebih tenang, jauh dari keramaian, dan masih kental dengan elemen tradisional. Ketenangan yang mendukung Anda untuk menemukan keseimbangan dalam kesederhanaannya. (Sasya Amanda) Foto: SA, Dok. Radisson Blu Bali Uluwatu   
 
 

 

Author

DEWI INDONESIA