
Di balik setiap inovasi kecantikan, ada kisah tentang keberanian melampaui batas. Dan kini, sebuah babak baru dimulai di industri kecantikan Indonesia dengan kehadiran 111SKIN—brand skincare mewah berbasis sains yang telah mencuri hati para selebriti dan beauty expert di seluruh dunia.
Di dalam butik elegan yang baru saja dibuka di SOGO Plaza Senayan, PT Mitra Adiperkasa (MAP), sebagai peritel terkemuka, membawa pengalaman skincare premium ke tangan para pencinta kecantikan tanah air. Sebuah langkah strategis yang semakin mengukuhkan Indonesia sebagai destinasi bagi brand global berkelas dunia.
Ketika Dr. Yannis Alexandrides, seorang ahli bedah plastik dan rekonstruksi ternama, menciptakan 111SKIN pada tahun 2012, misinya jelas: menghadirkan solusi skincare dengan standar klinis yang dapat diakses oleh semua orang, tidak hanya di dalam ruang operasi.
“Kemitraan kami dengan MAP adalah wujud nyata dari upaya memperkenalkan teknologi kecantikan global bagi konsumen yang menghargai estetika dalam kehidupan mereka,” ujar Dr. Yannis dalam peluncuran butik pertamanya di Indonesia.

111SKIN bukan sekadar produk skincare. Ini adalah hasil dari pengalaman puluhan tahun di dunia bedah plastik, di mana ilmu klinis bertemu dengan kemewahan dalam setiap tetes formulasi. Dari pemanfaatan cryotherapy hingga biocellulose dalam masker wajah, inovasi telah menjadi DNA utama brand ini.
Di antara deretan produk unggulannya, Repair Serum NAC Y2™ menjadi bintang. Serum ini lahir dari kebutuhan para pasien Dr. Yannis yang ingin mempercepat proses pemulihan kulit pascaoperasi. Dengan kandungan eksklusif NAC Y2™, ekstrak Pink Rock Rose dari gurun Mediterania, serta Centella Asiatica yang kaya antioksidan, serum ini tidak hanya memperbaiki kulit, tetapi juga membantu mengurangi garis halus dan meningkatkan ketahanan kulit terhadap agresor lingkungan.
Berdasarkan uji klinis, hanya dalam dua minggu, kemerahan pada kulit berkurang signifikan. Setelah empat minggu, garis-garis halus memudar, meninggalkan kulit yang tampak lebih sehat, kenyal, dan bercahaya.

Bersama MAP, 111SKIN menargetkan pembukaan lebih banyak butik di Indonesia, menghadirkan pengalaman kecantikan yang lebih personal bagi para pecinta skincare. Dengan standar klinis kelas dunia dan bahan aktif berkualitas tinggi, butik ini diharapkan menjadi destinasi utama bagi mereka yang menginginkan lebih dari sekadar perawatan kulit—tetapi juga pengalaman estetika yang menyeluruh.
Kini, para pencinta kecantikan di Indonesia tidak perlu lagi pergi jauh untuk merasakan sentuhan inovasi skincare dari London. 111SKIN telah tiba, membawa esensi kemewahan dan sains dalam satu rangkaian perawatan yang diciptakan untuk merayakan kulit sehat, bercahaya, dan tanpa batas. (FIR)
Foto: Dok. 111 SKIN