7 Hal Wajib Untuk Touch-Up Riasan di Hari H
Panjangnya ritual upacara pernikahan dapat berefek pula pada riasan. Ketika sang make-up artist sudah meninggalkan lokasi, Anda harus menyiapkan senjata untuk menyiasati pudarnya riasan.


Berikut adalah 7 hal wajib untuk Anda siapkan sebagai senjata touch-up:

1.       1. Lipstik
Terlebih jika Anda memakai lipstik warna terang seperti merah. Make-up yang satu ini wajib menjadi perhatian karena mudah pudar akibat kegiatan yang dilakukan sepanjang acara, mulai dari memberikan ciuman hingga makan.

2.       2. Bedak padat
Jika Anda merencanakan pesta kebun, pressed powder menjadi senjata untuk menjauhkan Anda dari kilau berlebih yang muncul pada wajah. Pilih bentuk yang compact agar praktis untuk dibawa.

3.       3. Kuas make-up khusus traveling
Untuk mengaplikasikan bedak padat, hindari spons yang akan menambah kesan ‘berat’. Kuas praktis yang berbentuk kecil dan dapat ditutup ini akan menyapukan bedak dalam jumlah yang cukup.

4.       4. Kertas minyak
Jika tipe kulit Anda sangat berminyak, jangan lupa membawa kertas minyak dan tepuk (bukan diusap) pada area yang paling bermasalah.

5.       5. Cream Blush
Teksturnya yang mudah diaplikasikan dan tidak memberikan kesan cakey pada riasan menjadikan make-up satu ini tidak boleh tertinggal.

6.       6. Eyeliner
Siapa yang tidak terganggu dengan pudarnya eyeliner di pertengahan hari? Selipkan senjata satu ini agar mata kucing indah Anda tetap tampil maksimal.

7.       7. Bridesmaid atau sahabat
Yang terakhir ini mungkin adalah yang terpenting. Pasalnya, Anda tak mungkin membawa tas rias ketika Anda adalah sorotan utama. Minta tolong pada maid of honor atau salah satu bridesmaid terpercaya untuk membantu Anda touch-up riasan sekaligus membawa make-up pouch Anda. (YEA). Foto: Dok. Dewi

 

Author

DEWI INDONESIA