Rekomendasi Aktivitas di Beijing
Untuk mengisi liburan atau waktu luang di tengah dinas.
23 May 2013


Pemandangan Forbidden City di Beijing
1 / 2
Beijing sedang menjadi destinasi populer untuk perjalanan bisnis. Kalau Anda termasuk
pengusaha atau profesional yang harus berdinas ke sana, di bawah ini ada rekomendasi
kegiatan untuk sekejap waktu luang. Anda yang datang untuk sekadar berlibur pun bisa
mempertimbangkannya.

Kalau pertemuan bisnis Anda banyak bertempat di area Kawasan Bisnis Terpadu Beijing, maka tak salah memilih Four Seasons yang beralamat di Yansha. Hotel ini bisa sejenak
mengistirahatkan Anda dari keramaian Beijing, tapi tak jauh pula dari distrik Caochangdi
yang merupakan pusat hiburan setempat. Saat ingin mengisi waktu luang dengan memanjakan mata, mampirlah ke taman privat Qianlong di Forbidden City. Taman ini adalah bagian proyek restorasi taman dan pavilion yang disponsori World Monuments Fund, New York, berkolaborasi dengan The Palace Museum.

Berada di Beijing, berarti Anda berkesempatan pula menonton pertunjukan opera Cina dengan babak akrobat yang mendebarkan. Periksalah jadwal pertunjukan di The National Center for the Performing Arts. Untuk eksplorasi kuliner, kali ini cobalah hidangan halal khas
daerah Urumqi (sebuah propinsi di barat laut Cina) yang berlokasi di distrik Xicheng. Menu andalannya antara lain daging domba Xinjiang, roti wijen, mie tarik, hingga yogurt
buatan rumah dengan kacang-kacangan dan manisan buah kering.

(MUT) Foto: Liu Liqun/Corbis, Martin Puddy/Corbis

 

Author

DEWI INDONESIA