Barli Asmara


Barli Asmara 2008

Koleksi Barli Asmara cukup mengejutkan. Ia menggunakan smock –yang biasanya identik dengan pakaian anak-anak- sebagai highlight  rancangannya. Barli melakukan eksplorasi yang cukup serius pada teknik jahit itu. Beragam motif smock -ular naga, air, tapal kuda, kepang dan tikar- ia terapkan secara harmonis pada karyanya. Karena mengusung teknik yang rumit, tampaknya ia sengaja memilih warna abu-abu yang sederhana dalam berbagai gradasi agar teknik itu tak tenggelam dalam warna yang bisa jadi malah lebih menarik perhatian.   

 

Author

DEWI INDONESIA
1 / 7