Ketika Harga Tas Chanel Meroket, Saatnya Beralih ke Tas Klasik ‘Baru’
Model tas apa saja yang sekiranya dapat menjadi tas klasik terbaru dan layak dikoleksi?
24 Jan 2022



Beberapa waktu lalu, Chanel sempat menggemparkan para penggemarnya dengan menaikkan kembali harga tas klasik mereka. Sejak akhir 2019, harga untuk tas klasik Chanel tersebut naik hampir 2/3 kali dari harganya semula. Berdasarkan fakta dari Bloomberg, lewat data yang dimiliki oleh Jefferies Group, tas flap Chanel berukuran kecil, harganya naik 60 persen menjadi USD 8,200 atau sekitar 111 juta rupiah. 

Menurut konfirmasi dari pihak Chanel, kenaikan harga ini disebabkan oleh berbagai macam faktor. Yang paling utama dikarenakan adanya perubahan harga produksi agar setiap tas yang tersebar di seluruh dunia memiliki tingkat kualitas yang sama. Di sisi lain, sejumlah pihak memprediksi bahwa Chanel sedang mengincar status ‘Hermès’ untuk model klasiknya.

Kenaikan harga ini menuai sambutan pro dan kontra di kalangan pecinta fashion. Ada yang mengatakan hal ini membuat Chanel terkesan makin eksklusif dalam artian positif. Di lain pihak, para pengagum Chanel yang sudah menabung harus bersabar lebih lama untuk mendapatkan tas impian mereka. Namun, sebagai alternatif, ketika tas klasik Chanel mulai sulit digapai, ada beberapa model tas desainer lain yang layak menjadi bidikan investasi dan gaya.

 

Olympia Bag - Burberry


Kehadiran Riccardo Tisci memang membawa hembusan angin segar ke dalam rumah mode Burberry. Tas Olympia menjadi salah satu besutannya dan disinyalir akan menjadi “it” bag dekade ini. Tas Olympia juga memiliki beberapa ukuran serta ragam material yang membuatnya terkesan makin spesial.
 

Goya Bag - Loewe

 

Tas-tas ikonis Loewe seperti Puzzle, Hammock, Flamenco, Gate, dan sebagainya seperti deretan portofolio yang meyakinkan agar para perempuan memperhitungkan Loewe sebagai rumah mode terdepan. Kali ini, Goya Bag yang simpel dan elegan layak dibidik menjadi tas klasik terbaru dengan harga yang masih sangat masuk akal.

 

30 Montaigne - Dior

 

Dior juga memiliki deretan tas klasik yang banyak diburu oleh para kolektor tas. Selain Lady Dior yang juga menawarkan harga yang relatif tinggi, 30 Montaigne menjadi lini yang wajib dilirik. Fitur elegan, berstruktur dan memiliki ragam motif serta material menjadikan tas ini ikon klasik lain yang dapat Anda koleksi sekarang.

 

Half Moon Bag - The Row

 

Kualitas dan craftsmanship The Row tidak perlu dipertanyakan lagi. Tidak heran jika The Row selalu mematok harga yang tinggi untuk koleksinya. Tas Half Moon bisa menjadi satu alternatif model tas tak lekang oleh waktu dengan kualitas kulit yang luar biasa, model minimalis, dan fungsionalitas yang ditawarkan.

 

Padded Cassette - Bottega Veneta


Baik tipe padded maupun bukan, tas Casette persembahan Bottega Veneta kini sedang digandrungi. Tas ini pun memiliki bentuk yang sederhana namun tetap bercita rasa khas hingga membuat rupanya terus disanjung oleh para kolektor tas sejati.

 

Masih banyak lagi deretan tas klasik ‘baru’ lainnya yang bisa disesuaikan dengan kepribadian para pemakainya masing-masing. Namun yang pasti, kelima tas di atas diprediksi akan terus mewarnai kancah mode selama satu dekade ini. 

 

JESSICA ESTHER

Foto: Loewe, Dior, The Row, Getty.



 

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA