5 Kesalahan yang Sebaiknya Dihindari Jika Tak Ingin Baterai Smartphone Bocor
Kenali tanda-tanda baterai hp bocor dan hindari kebiasaan yang menyebabkannya ini!
21 Jun 2022



Salah satu hal sepele tapi krusial dalam pemakain smartphone adalah soal daya tahan baterai. Seberapa lama handphone (hp) bisa kita gunakan dengan leluasa tanpa perlu mengisi ulang dayanya, juga apakah baterai masih dalam keadaan baik atau justru sudah bocor?
 
Ciri-ciri baterai hp bocor antara lain cepat penuh ketika charging, tetapi juga cepat berkurang dayanya, bahkan pada beberapa kasus hp langsung mati total. Bagian belakang ponsel yang mengembung, atau cepat panas juga termasuk tanda-tanda baterai hp yang bocor.
 
Lalu bagaimana cara menghindari baterai hp cepat bocor? Berikut ini beberapa tipsnya untuk Anda!

1. Menggunakan ponsel saat sedang charging

Salah satu kesalahan yang harus dihindari agar baterai smartphone tetap awet adalah menggunakannya saat charging, karena hal itu akan membuat perangkat hp menjadi panas. Jika dilakukan terus-menerus, baterai ponsel akan berumur pendek dan cepat bocor. Ada baiknya, saat charging ponsel, cukup pakai seperlunya atau jika ada kebutuhan darurat saja. Agar lebih aman, matikan saja smartphone Anda saat charging.

2. Memasang aplikasi non-resmi

Berhati-hatilah saat ingin memasang aplikasi karena aplikasi yang kita unduh dapat memengaruhi kinerja smartphone. Selalu unduh aplikasi selain dari platform resmi seperti Google PlayStore, karena aplikasi tak resmi berisiko menyerang sistem operasi yang membuat smartphone jadi lemot. Aplikasi tak resmi juga beriksiko bahkan melakukan pembacaan lokasi terus menerus yang bisa membuat baterai cepat habis.

3. Hindari aplikasi penghapus memori

Aplikasi penghapus memori banyak digemari karena dianggap bisa membuang limbah-limbah data yang memenuhi memori ponsel. Nah, sebaiknya Anda hindari pula aplikasi penghapus memori atau penghemat baterai dari pihak ketiga seperti itu. Banyak dari aplikasi jenis tersebut yang justru memakan banyak memori dan mengganggu fungsi smartphone Anda, hingga menyebabkan baterai cepat rusak.

4. Membiarkan banyak aplikasi terbuka

Menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan juga kebiasaan yang bisa bikin baterai smartphone jadi cepat terkuras. Ada baiknya Anda rajin-rajin menutup aplikasi yang terbuka secara bersamaan ntuk meringankan kinerja smartphone, dan tentunya menghemat daya hp. Selain itu, Anda juga bisa mengecek aplikasi apa saja yang sebenarnya diam-diam sedang berjalan tanpa kelihatan di tampilan smartphone.

5. Tidak menerapkan dark-mode

Dark mode jadi salah satu fitur smartphone yang populer karena mengurangi silau dari layar yang memberi kenyamanan lebih bagi mata. Menariknya, fungsi dark mode juga bisa Anda maksimalkan untuk menghemat baterai, khususnya pada smartphone dengan layar AMOLED seperti pada Samsung Galaxy M53 5G. Pasalnya, saat menampilkan warna hitam, maka layar AMOLED akan mematikan pikselnya yang membuat konsumsi daya dari layar berkurang.
 
Wildan Mukholad, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, menyarankan untuk memperpanjang usia baterai, ada baiknya charging ketika baterai perangkat sudah menyentuh angka 30% dan berhenti mengecas di kisaran 80%–85%. Ia juga menyebutkan bahwa kebiasaan-kebiasaan buruk yang bisa membuat baterai hp cepat bocor itu bisa dicegah dengan fitur-fitur yang ada pada Samsung Galaxy M53 5G.
 
“Galaxy M53 5G sudah punya fungsi protect battery yang jika diaktifkan akan otomatis membatasi pengisian daya hanya sampai 85%. Jadi, Anda tak perlu repot bolak-balik untuk mengecek sudah berapa persen baterai Anda sudah terisi,” jelasnya.
 
Menurut Wildan,  Samsung Galaxy M53 5G juga sudah dilengkapi fungsi Battery and Device Care di pengaturan. Lewat pengaturan ini, Anda bisa membersihkan RAM dan ruang penyimpanan untuk membuat kinerja smartphone tetap terjaga. Selain itu, Anda juga bisa menemukan fungsi Power Saving yang bisa menghemat konsumsi baterai secara signifikan. Lalu, ada juga Adaptive Battery yang membuat perangkat bisa menyesuaikan konsumsi baterai sesuai dengan pola penggunaannya supaya baterai jadi lebih awet.
 
Setelah tahu kebiasaan-kebiasaan yang membuat baterai hp cepat rusak, sebaiknya semua itu dihindari, ya, agar kinerja smartphone tetap terjaga!

 
MARDYANA ULVA
Foto: Samsung Indonesia

 

 


Topic

Gadget

Author

DEWI INDONESIA