Prada: Parallel Universes
Prada menyadur elemen retro dalam koleksi Spring/Summer 2012-nya pada animasi GIF
15 May 2012


Label Prada memang tergolong revolusioner dalam memelopori tren multi-platform. Kolaborasi dengan insan kreatif merupakan prosedur standar bagi label yang pernah bekerja sama dengan ikon-ikon arsitektur seperti Zaha Hadid dan Rem Koolhaas ini. Ironisnya, kali ini Prada justru memutuskan untuk menghidupkan kembali animasi GIF yang belakangan ini tertimbun oleh tren fashion video.

Bekerja sama dengan seniman kelahiran Armenia, Vahram Muratyan yang kini berbasis di Paris, Prada meluncurkan Parallel Universes, tujuh versi animasi GIF yang bersinergi dengan elemen retro dalam koleksi Spring/Summer 2012nya kemarin.  (JO)

Foto: Dok. Vahram Muratyan

 

Author

DEWI INDONESIA