Kepak inspirasi dari Vespa di JFW 2014
Suguhan perhelatan fashion dengan menggandeng 3 sosok inspiratif.
24 Oct 2013


1 / 6
Tak hanya sukses menjadi legenda dunia otomotif selama enam dekade, Vespa kini melakukan transformasi hingga mampu menjadi bagian dari dunia mode dan musik. Brand ikonik ini turut berpartisipasi dalam helatan Jakarta Fashion Week 2014, Selasa (22/10) lalu. Dua desainer muda berbakat, Kleting Titis Wigati dengan labelnya, Klé, serta Harry Halim, yang kini berbasis di Paris, sama-sama menampilkan lini terbarunya untuk koleksi Spring/Summer 2014. Vespa turut pula menggandeng Iskandar Widjaja, pemain biola dengan segudang prestasi internasional, hingga mampu membuka antusiasme para pecinta mode dengan penampilannya yang enerjik di awal show.

Palet merah dan gelap cenderung mendominasi tampilan awal fashion show malam itu. Harry Halim menyuguhkan garis rancangnya melalui tema Vena. Vena dalam bahasa Latin yang berarti pembuluh darah, memperkuat karakter yang ingin ditampilkannya. Desainer yang kerap melansir koleksinya di Paris Fashion Week ini mengimajinasikan keindahan romansa sekaligus misteri hingga mampu terbalut di kulit siapapun yang memakainya. Hingga akhirnya lahirlah 20 tampilan yang berupa rok midi, jaket, celana pensil, dan vest dengan tampilan teknik fringe dan robekan.

Sementara Kleting sebagai pencetus urban ready-to-wear masih mengeluarkan karakter goresan polanya melalui potongan minimalis yang edgy di 25 tampilan. Kali ini rancangannya tampak sporty dengan tema Insurgency. Cropped Sweatshirt dengan celana pendek, juga jaket varsity dengan palet monokrom dan warna natural terlihat di sepanjang runway. Yang seru di JFW tahun ini, Klé melansir debut terbarunya berupa koleksi menswear.

Menutup show, Iskandar Widjaja kembali didaulat mengisi panggung. Mengakhiri gelaran dengan permainan melodi klasik yang lebih atraktif. Seakan sejalan dengan dengan inspirasi yang digulirkan Vespa, yakni brand klasik dengan semangat modern dan berjiwa muda. (AP) Foto: dok. Jakarta Fashion Week

 

Author

DEWI INDONESIA