Mencicipi Kopi dari Kebun Kopi Malabar, Jawa Barat
Berpetualang dan mencicipi secangkir kopi dari Kebun Kopi Malabar di Jawa Barat
22 May 2015


Sering menikmat secangkir kopi di kedai urban yang menyediakan ragam jenis kopi dari Sabang sampai Merauke? Namun sesekali menyeruput kopi di tempatnya berasal patut dicoba. Terlebih lagi, menurut catatan sejarah, kebun kopi Malabar yang terletak di Desa Margamulya, Kec. Pengalengan, Kab. Bandung, Jawa Barat ini adalah lokasi pertama kopi di tanam di Indonesia.

Dengan mobil 4WD Anda akan melintasi jalan offroad untuk mencapai puncak bukit kebun kopi Malabar. Sesampainya di puncak, jangan sampai tak menyentuh langsung tanaman dan buah kopi. Cicipi pula rasa buah ceri, daging kopi yang berwarna merah, sembari perhatikan cara memanen kopi yang benar. Jangan terburu-buru ingin segera melihat proses produksi! Nikmati dulu pemandangan indah di ketinggian 1,700 – 1,800 mdpl.

Setelah puas menikmati pemandangan, lanjutkan perjalanan ke lokasi produksi kopi di mana proses penjemuran/pengeringan, pemilahan, fermentasi, dan pengupasan dilakukan. Anda akan diajarkan cara roasting kopi dengan benar lalu mencicipi dan mengenal karakter kopi melalui sesi cupping. (IL) Foto: Dok. Dinda Devi Damaya

 

Author

DEWI INDONESIA