Rayakan 40 Tahun, KFC Indonesia Rilis Kolaborasi dengan Para Desainer Muda
KFC Indonesia berkolaborasi dengan empat desainer muda dan menghasilkan koleksi sneakers dan streetwear.
14 Oct 2019


KFC Indonesia untuk pertama kalinya memasuki dunia apparel, berkolaborasi dengan empat desainer muda.

KFC Indonesia umumkan kolaborasi dengan empat desainer muda dan label untuk koleksi pertamanya. Kolaborator yang tergabung untuk koleksi ini, antara lain Never Too Lavish, Argyle & Oxford, Evil Fact, dan Sandalboyz.

General Manager Marketing PT Fast Food Indonesia Hendra Yuniarto memaparkan bahwa peluncuran koleksi ini didasari juga bertepatan dengan ulang tahun KFC Indonesia yang ke-40. "Peluncuran eksklusif ini bertepatan dengan HUT KFC Indonesia pada Oktober 2019, ungkap Hendra.

Dalam kolaborasi ini, KFC dan keempat desainer muda merangkum koleksi sneakers dan streetwear. Untuk Never Too Lavish, akan melelang beberapa sneakers dengan desain eksklusif dibuka dengan harga Rp 2.000.000,- dan ditawarkan melalui Instagram mereka @nevertoolavish.




"Sementara ketiga perancang lainnya, Argyle & Oxford, Evil Fact, dan Sandalboyz, menghadirkan serangkaian koleksi streetwear, sandal, hingga aksesori," tambahnya. "KFC memilih untuk kolaborasi dengan empat desainer tersebut, karena mereka mewakili anak muda Indonesia, yang berani berkarya menghadapi segala tantangan."

Koleksi ready-to-wear dari Argyle & Oxford juga akan hadir dengan mengusung desain yang terinspirasi dari kisah Colonel Sanders, sang penemu cita rasa KFC. Mereka memasang line 'Fried Pride' di hampir semua desain hasil kolaborasi ini, antara lain pada hoodie, kaos, kemeja, dan kaos kaki.




Hendra menambahkan bahwa hasil lelang dan penjualan koleksi ini akan didonasikan kepada Divers Clean Action (DCA) yang akan menjalankan program edukasi mengenai sampah ke masyarakat daerah. "Kami berharap dari dana yang terkumpul, dapat menjangkau 10 wilayah," ungkapnya.

Untuk rancangan Argyle & Oxford dan Evil Fact akan hadir secara terbatas di Fashionlink Showroom & Market, Senayan City pada 21 hingga 25 Oktober. Dan, koleksi Sandalboyz bisa didapatkan di Pop Up Store KFC Kemang mulai November mendatang. 

Koleksi hasil kolaborasi KFC Indonesia dan empat desainer ini akan hadir dan diperagakan di Jakarta Fashion Week pada show Sabtu, 26 Oktober 2019. (FH)



 

 


Topic

Fashion News

Author

DEWI INDONESIA