SOE Jakarta Hadirkan 13 Tampilan Koleksi di Seoul Fashion KODE
Mengombinasikan kain tradisional dengan material konvensional, Monique Soeriaatmadja menghadirkan 13 looks yang stylish untuk busana ke kantor
18 Oct 2022



SOE Jakarta kembali hadir di perhelatan mode tahunan Fashion KODE di Seoul, Korea Selatan. Fashion KODE merupakan program dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea, yang diselenggarakan bersama oleh Korean Creative Content Agency dan Council of Fashion Designers of Korea (CFDK). Perhelatan mode tahunan di Seoul ini menampilkan label-label terbaik dari Korea Selatan dan mancanegara, termasuk Indonesia.

Busana pascapandemi



Pada kesempatan kali ini Monique Soeriaatmadja, sosok kreatif di balik SOE Jakarta, menghadirkan 13 looks yang stylish untuk busana ke kantor. Menurutnya, koleksinya kali ini banyak terinspirasi dari gaya hidup setelah pandemi, dengan banyak orang yang kini sudah banyak kembali bekerja di kantor.
 
“Temanya lebih ke weekday warrior, jadi baju-baju ini diperuntukan bagi mereka yang perlu busana ke kantor untuk get through the weekdays in a fun way, sehingga SOE menghadirkan baju-baju dengan potongan dan detail yang quirky,” jelas Monique.

Konsisten mengolah kain tradisional



Desainer Indonesia Fashion Forward ini juga mengatakan bahwa untuk koleksi ini dirinya kembali memakai tekstil yang dikerjakan dengan tangan oleh para penenun. Koleksi musim ini ada dua macam kain yang dipesan dan didesain khusus, yaitu lurik Jogja yang memakai pewarna alam, serta sebuah kain halus yang ditenun dari benang jahit.

 

 
“Kami juga mengombinasikan material tenun tadi dengan bahan yang modern, tapi tetap deadstock fabric, untuk tetap menjalankan komitmen SOE Jakarta sebagai brand yang lebih sustainable,” ucapnya lagi.

“Jadi selain tenun, kami memakai gabardine untuk material outerwear, katun premium, dan silk organza,” sambungya.

Dukungan untuk desainer

Menurut Monique, bisa kembali hadir di Fashion KODE merupakan pengalaman yang berharga dan mendukung label busana yang didirikannya itu. Tak hanya memberinya dukungan, tetapi juga pembelajaran untuk bisa menangkap peluang yang ada di perhelatan fashion skala internasional.
 
“Acara mode seperti Jakarta Fashion Week, juga Fashion KODE ini, saya rasa penting sekali untuk mendukung brand dan desainer yang masih merintis. Membantu kami sekali untuk jadi lebih dikenal, sehingga orang-orang juga jadi tertarik dengan brand dan  koleksi kami. Kami juga bisa dapet kesempatan ketemu dengan buyer dan media di luar negeri di ajang-ajang seperti ini,” ujarnya.

“Saya juga jadi belajar bagaimana mempersiapkan koleksi di ajang internasional, dan bersaing dengan brand lokal korea yang kualitasnya gak perlu diragukan lagi. Di situ saya juga belajar bagaimana caranya mendekati buyers dan menjelaskan koleksi yang kami punya dengan cara yang mudah ditangkap dan menarik perhatian mereka, dan juga belajar menyesuaikan koleksi yang dibuat juga supaya bisa diterima di negara empat musim,” pungkasnya.

 
Semua looks yang dipresentasikan di Fashion KODE tersebut nantinya akan tersedia di Happy Go Lucky House pada akhir tahun ini, dengan sebagian look yang memerlukan penyesuaian personal (custom) bisa dimiliki lewat sistem pre-order.
 

MARDYANA ULVA
Foto: SOE Jakarta

 

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA