Romantisme Koleksi Jakarta Fashion Week 2024 x LUX
Jakarta Fashion Week berkolaborasi dengan LUX, membawakan pesan dukungan untuk perempuan Indonesia lebih percaya diri
24 Oct 2023



Berkolaborasi dengan Jakarta Fashion Week (JFW), LUX mempersembahkan “The Magical Fragrance of Confidence Fashion Show”. Gelaran fashion show ini diadakan Senin, 23 Oktober 2023, pukul 15.00-16.00 di City Hall Pondok Indah Mall 3 Jakarta. Peragaan busana ini akan menampilkan koleksi dari hasil kolaborasi tiga desainer ternama Indonesia yaitu, Didiet Maulana, Albert Yanuar, dan Lisa Ju. Seluruh koleksi dari kolaborasi yang ditampilkan terinspirasi oleh bunga-bunga di balik varian LUX Botanicals: Magical Orchid, Soft Rose, dan Velvet Jasmine. Pada fashion show kali ini, LUX dan JFW juga melibatkan perempuan-perempuan berpengaruh dari berbagai bidang dan latar belakang untuk menampilkan rasa percaya diri dan kecantikan mereka.  

Albert Yanuar menampilkan koleksi penuh kejutan dengan permainan lipit yang istimewa. Warna putih dan biru menjadi kunci visual dari keseluruhan koleksi yang ditampilkan. Albert Yanuar membuka pertunjukkan dengan gaun berkontruksi simpel dan dihiasi aksen lipit yang dapat dilepas pasang. Aksen lipit tersebut juga dapat digunakan sebagai aksesoris seperti kipas tangan dan topi. Eksplorasi desain yang tak terduga ini menjadikan jenama Albert Yanuar sebagai jenama mewah yang distingtif.

Lisa Ju tampil membawakan inspirasi dari kelopak bunga yang bertajuk ‘The Petals’. Warna-warna penuh romansa, seperti merah muda, ungu, krem dan merah tua hadir melengkapi siluet yang feminin dan sensual. Potongan gaun yang memeluk tubuh dengan sempurna menjadi bintangnya dalam seri koleksi Lisa Ju. Tak hanya itu, Lisa Ju juga menghadirkan aksesori istimewa, seperti tudung dan selendang yang beraksen petal bunga. Lisa Ju juga menghadirkan Lyodra Ginting sebagai sang muse untuk koleksinya kali ini. 

Ikat Indonesia by Didiet Maulana mengemas kain daerah dari sisi feminitas perempuan. Semburat warna yang dihadirkan penuh dengan warna-warna lembut seperti biru, oranye muda dan merah muda. Tak hanya itu, Didiet Maulana juga membawakan siluet kebesaran yang dipadukan dengan kemben sebagai aksen yang manis. Di penghujung pertunjukkan, Didiet Maulana menampilkan rancangan istimewanya berwarna biru muda dari kain sutra satin yang mewah, menciptakan impresi elegan yang feminin.




Elizabeth Alicia Terisno
Foto: Getty Images JFW2024

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA