
Di Burberry, inovasi bukan sekadar kata kunci, ia adalah napas panjang yang telah hidup sejak 1879. Tahun ketika Thomas Burberry memperkenalkan gabardine, kain revolusioner yang menantang cuaca, menolak hujan, dan sejak itu menjadi pelindung setia bagi para penjelajah, pekerja kota, hingga sosok-sosok modern yang melangkah cepat di tengah hujan London. Hampir satu setengah abad kemudian, gabardine tetap berdiri sebagai simbol kecerdikan Inggris: fungsional, tahan waktu, dan diam-diam elegan.
Untuk merayakan warisan tersebut, Burberry meluncurkan Gabardine Capsule, sebuah koleksi yang tidak hanya menengok sejarah, tetapi juga mengartikulasikannya kembali untuk hari ini. Sebuah film berlatar Snowdonia, Wales, dengan lanskap dramatis dan cuaca yang berubah-ubah, menjadi panggung ideal. Di sanalah para explorer Connaire Cann, Jesse Grylls, dan Marlon Patrice, bersama Iris Lasnet dan Zhuó Chen, bergerak selaras dengan alam. Angin, kabut, hujan, dan tanah basah menjadi bagian dari narasi visual yang terasa jujur dan membumi: sebuah panggilan kembali ke countryside, ke esensi Burberry sebagai rumah mode yang lahir dari kebutuhan akan perlindungan.
Gabardine Capsule hadir bertepatan dengan 170 tahun Burberry, menjadikannya lebih dari sekadar koleksi musiman. Ini adalah penghormatan pada kain yang membentuk identitas rumah mode tersebut. Pilar-pilar outerwear Burberry; parka, jaket quilted, Harrington, bomber, hingga desain down-filled, diterjemahkan ulang dalam brushed cotton nylon gabardine. Palet warnanya tenang namun kuat: hamper beige yang hangat dan juniper green yang mengakar pada alam.
Di balik lapisan luar yang protektif, Burberry menyelipkan kenyamanan. Knitwear ribbed dari wool-cashmere, hoodie dan T-shirt cotton mélangé, hingga jogging pants yang lembut, diperkaya detail gabardine dan elemen trench ikonis seperti epaulettes. Fungsionalitas bertemu kehangatan, utilitarian berpadu dengan rasa modern yang santai.
Sebuah label khusus, terinspirasi dari kampanye arsip 1993 bertuliskan “Burberrys grew out of country life”, menjadi penanda emosional koleksi ini. Disematkan di bagian dalam mantel, diaplikasikan pada jersey, hingga dirajut sebagai intarsia, label tersebut mengikat masa lalu dan masa kini dalam satu kalimat sederhana namun bermakna.
Diluncurkan secara global pada 7 Januari 2026, Gabardine Capsule menegaskan kembali posisi Burberry: rumah mode yang memahami bahwa gaya sejati lahir dari ketahanan, tujuan, dan hubungan intim dengan alam. Sebuah warisan yang terus bergerak maju, tanpa pernah melupakan dari mana ia berasal.