Aigner Spring/Summer 2020: Feminitas Baru
Aigner menyajikan feminitas baru dengan desain dan warna-warna klasik
26 Sep 2019


1 / 8
Mengusung tema “Divine”, Aigner menyajikan koleksi musim semi/panas 2020 terbaru mereka. Semangat feminitas baru menjadi DNA koleksi terbaru dari Aigner. Warna-warna kalem membalut koleksi Aigner untuk musim semi depan.

Hal itu kian dilengkapi perpaduan ragam material seperti sifon, crepe, dan lurex dengan kulit yang menghasilkan desain modern nan elegan. Padanan ragam material itu memberikan penekanan pada siluet tiap-tiap bagian dalam koleksi ini dan memberikan kesan pergerakan yang lues.  

Untuk koleksi terbarunya ini, Aigner mencoba bermain dengan rok-rok ringan ala Spanyol dan Amerika Latin dengan panjang yang asimetris. Aigner juga berusaha untuk menampilkan elegansi yang tidak pretensius. Lewat kombinasi warna-warna nude dan metalik, rumah mode asal Jerman ini memberikan sedikit sentuhan pop.

Aigner juga dikenal dengan koleksi aksesorinya. Untuk musim depan, Aigner memfokuskan koleksi mereka yang hadir dengan material grain leather dan metallic finish. Selain itu, material kulit vachetta juga menjadi salah satu material utama yang digunakan dalam koleksi ini, memberikan karakter yang unik pada tiap-tiap bagiannya. Tak hanya itu, detil-detil berupa aksen emas, paku-paku, kulit kura-kura, dan motif kulit buaya.

Beberapa aksesori andalan yang muncul dalam koleksi ini antara lain edisi terbaru Cybill Specials dengan logo “A” yang ikonis, tas Siena, Vicenza, Artigiana, Monaco, Dea, dan Diane. (SIR) Foto: Aigner.

 


Topic

Runway Report

Author

DEWI INDONESIA